18/05/14

Arsenal Raih Trofi Pertamanya Setelah 9 Tahun

Arsenal Raih Trofi Pertamanya Setelah 9 Tahun
Arsenal akhirnya berhasil berbuka puasa setelah sukses menjadi juara FA Cup 2014. Bertanding di Stadion Wembley, Sabtu (17 Mei 2014), Arsenal mendapat perlawanan sengit dari Hull City meski akhirnya bisa mememangi pertandingan lewat perpanjangan waktu.

Dalam pertandingan tersebut, Arsenal yang turun dengan skuad terbaiknya malah dikejutkan oleh dua gol cepat Hull. Setelah James Chester membuat Hull memimpin di menit empat, berikutnya giliran Curtis Davies yang membuat gol di menit sembilan.

Arsenal yang tak mau membuang peluang untuk menjadi juara cepat bangkit. Dan kebangkitan itu ditandai dengan sebuah tendangan bebas brilian yang dilepaskan Santi Cazorla di menit 17 yang mampu menjebol gawang Allan McGregor.

Di babak kedua, Arsenal berhasil menyamakan kedudukan lewat Laurent Koscielny di menit 71, sebelum Aaron Ramsey mengemas gol kemenangan di menit 109.

    “Kami ingin mencetak sejarah hari ini dan memenangi pertandingan ini. Kemenangan ini seakan menjadi titik balik dari tim ini. Para pemain tahu mereka bisa memenangi ini dan mereka melakukannya,” jelas Arsene Wenger.

    “Memang akan menjadi hal yang buruk jika kami kalah, tapi kami berhasil kembali. Saya menyanjung semangat juang para pemain dan saya bangga dengan mereka hari ini. Selain itu, saya ucapkan selamat pada Hull yang bermain baik hari ini.”

Sementara itu, pencetak gol kemenangan Arsenal di pertandingan ini menuturkan bahwa trofi ini akan menjadi pembuka bagi trofi lainnya yang akan diraih Arsenal pada musim mendatang.

    “Saya berharap ini hanyalah awal, sebuah awal bagi datangnya trofi-trofi lain di musim depan,” jelas Ramsey setelah pertandingan berakhir.

Trofi FA Cup yang diraih Arsenal hari ini merupakan trofi FA Cup ke-11 bagi Arsenal sepanjang sejarah. 10 trofi lainnya mereka raih pada 1930, 1936, 1950, 1971, 1979, 1993, 1998, 2002, 2003, dan 2005.



-Media Baca Hiburan Online-

Terkini